"Pemasyarakatan Pasti Berdampak", Lapas Banyuasin Gelar Upacara Peringatan HBP ke-60

IMG 8650

Memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke 60 tahun 2024, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuasin melaksanakan Upacara pada Sabtu, 27/04/2024. Bertindak selaku inspektur upacara, Kepala Lapas Kelas IIA Banyuasin diwakili oleh Kepala Sub bagian Tata Usaha Muhammad Faikar. Kemudian komandan upacara dipimpin oleh Kasubsi Sarana Kerja Endang Junaidi

Bertempat di lapangan Lapas Kelas IIA Banyuasin, upacara dihadiri oleh seluruh pejabat struktural, JFT dan JFU, Dharma Wanita Persatuan, serta warga binaan. Pada kesempatan tersebut, Muhammad Faikar membacakan amanah dari Menkumham Yasonna H. Laoly, ia mengatakan, tetaplah jadi Insan Pemasyarakatan yang senantiasa berkinerja tinggi menjaga integritas dan berbudaya anti korupsi dalam menyumbang berbagai prestasi serta menghindarkan diri dari perbuatan tidak terpuji, kata Yasonna H. Laoly.

“Perjalanan selama 60 tahun pemasyarakatan ini kita harus mempersiapkan langkah-langkah ke depan dalam menghadapi perkembangan dinamika pidana di Indonesia. Sehingga Pemasyarakatan harus memastikan kehadirannya sebagai bagian subsistem peradilan pidana yang mengawal dari tahap pra- ajudikasi ajudikasi sampai dengan pasca ajudikasi,” jelasnya.

Lebih lanjut Faikar menjelaskan, bahwa peran Pemasyarakatan harus dimanfaatkan secara benar, profesional, dan bertanggung jawab. Sehingga upaya Pemasyarakatan tidak hanya bergantung pada kokohnya tembok dan kuatnya jeruji besi akan tetapi bisa mengembalikan kembali melanggar hukum ke tengah-tengah masyarakat dengan bersinergi melibatkan stakeholder seperti pemerintahan daerah, aparat penegak hukum lainnya maupun masyarakat.

“Jajaran Lapas Kelas IIA Banyuasin Pada peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan ke 60 tahun dengan mengusung tema "Pemasyarakatan PASTI berdampak" menjadi momentum bagi seluruh jajaran Pemasyarakatan untuk semakin mengukuhkan komitmen dalam mencapai tujuan komitmen Pemasyarakatan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dengan mengedepankan profesionalisme, akuntabilitas,Sinergi dan transparansi yang berdampak untuk seluruh masyarakat,” pungkasnya.

Usai pelaksanaan upacara, dilakukan pembagian hadiah perlombaan memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan, mulai dari lomba mini soccer, bulu tangkis, voli, kebersihan kamar, bakiak, azan dan sebagainya.

 

logo besar kuning
 
LAPAS KELAS IIA BANYUASIN
KANWIL KEMENKUMHAM SUMATERA SELATAN

Jl. Lingkar Mulia Agung Komplek Perkantoran Pangkalan Balai, Kelurahan Kedondong Raye, Kecamatan Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan

Email Kehumasan
lapas.ba@gmail.com

Email Aduan
lapas.ba@gmail.com

Hari ini165
Kemarin234
Minggu ini1120
Bulan ini4245
Total 93849

17-05-2024